Menentukan Strategi Harga Jual
Memilih strategi untuk menentukan harga jual produk Anda tentu butuh berbagai pertimbangan. Harga merupakan satu bagian penting dalam suatu proses usaha sosial. Soalnya, ini akan berkaitan dengan harga yang diterapkan kompetitor sebagai balasan dari strategi Anda. Selain itu, harga memengaruhi bagaimana konsumen akan menilai produk Anda. Harga juga menyangkut penutupan biaya produksi dan penjualan yang Anda keluarkan untuk produk tersebut.
Dewasa ini, sangat sulit bagi pelaku usaha sosial menentukan satu strategi harga terbaik untuk mereka untuk seterusnya. Karena itu, Anda harus jeli menentukan strategi harga untuk Usaha Sosial Anda. Anda bisa menggabungkan beberapa strategi.