Mapalus Kawanua
Komunitas yang fokus untuk pengembangan diri dan pendidikan dari Pemuda/i di Sulawesi Utara sejak 2019.
Komunitas yang fokus untuk pengembangan diri dan pendidikan dari Pemuda/i di Sulawesi Utara sejak 2019.
Maroso Gampisani merupakan start up lokal yang bergerak dibidang pendidikan sebagai penyedia layanan jasa guru privat di daerah kabupaten poso. Dengan visi menjadi penyedia layanan jasa dengan memberi pelayanan terbaik serta sebagai wadah pemberdayaan sumber daya manusia melalui peningkatan skill khususnya dibidang pendidikan.
Martani adalah badan usaha yang diberi mandat oleh KRKP (Koalisi Rakyat untuk Kedaulatan Pangan), sebuah koalisi yang beranggotakan LSM pendamping petani, untuk menjadi penghubung antara petani produsen di pedesaan dan konsumen perkotaan.
Tujuan dari Masarang Foundation adalah untuk menyelamatkan lingkungan melalui partisipasi aktif masyarakat setempat. Melalui proyek-proyeknya, yayasan ini berupaya mencari solusi bagi permasalahan paling mendesak yang dihadapi dunia saat ini: perubahan iklim, kepunahan tumbuhan dan hewan, kerusakan ekosistem, kemiskinan dan keterbelakangan pembangunan. Masarang mengelola proyek yang mencapai perbaikan maksimal bagi masyarakat dan alam dengan biaya minimum.
Di Krakakoa, kami percaya bahwa memberdayakan petani dan menciptakan produk-produk hebat adalah hal yang harus dilakukan secara bersamaan. Kami percaya bahwa petani yang mempunyai peralatan yang baik akan menghasilkan biji kakao yang unggul, itulah sebabnya kami berinvestasi pada peralatan dan pelatihan mereka. Kami mendukung mereka untuk menjadi pengrajin ahli dalam perdagangan mereka, menciptakan biji kakao …
Kreasi Imah Kertas menghadirkan kreasi produk berbahan dasar kertas sebagai upaya pemanfaatan barang bekas
Lembaga keuangan ekonomi syariah yang mengabungkan konsep Maal dan Tamwil atau lebih dikenal dengan istilah Baitul maal wa tamwil
Kami adalah pasar untuk segala sesuatu yang Buatan Indonesia. Kami membantu UMKM dari berbagai latar belakang untuk sukses di platform digital, kami juga menjadi story teller dengan berbagi cerita dari wirausaha sosial lain yang menjual produknya di platform kami.
KUB Legok Awi memiliki produk kerajinan tangan dari bambu, seperti hiasan lampu, miniature, dan anyaman. Pada perkembangannya KUB Legok Awi mengembangkan produk kopi arabika yang notabene kopi merupakan salah satu hasil tani terbesar di desa bahkan di Kabupaten Garut.
Kultara adalah platform pariwisata kreatif yang bertujuan untuk mempromosikan pariwisata berkelanjutan dengan memperkaya pengalaman wisatawan dan menghubungkan mereka dengan seniman, pemandu lokal, dan komunitas.