Agung Pradana Prakoso

Agung adalah seorang UI/ UX designer di Platform Usaha Sosial (PLUS), dengan fokus pengembangan platform Re.Search. Berlatar belakang sebagai juara seni gim selama 4 tahun, ia mulai tertarik dalam dunia desain produk digital yang tidak terbatas di dunia gim dan memutuskan untuk mendalami UI/UX Design. Berpengalaman dalam meriset, merancang, dan melakukan uji guna bagi produk digital, ia selalu memastikan bahwa produk yang ia desain berkerja secara efisien dan menjalankan fungsinya sebagai alat menyelesaikan masalah bagi pengguna dan bisnis yang menjalankannya. Baginya, penting untuk mengeksplorasi berbagai hal, terutama membaca buku yang memberikannya masukan untuk menyelesaikan masalah dengan perspektif lain.