WOW Borneo
Tujuan Wow Borneo adalah untuk memberikan tamu kami sebuah perjumpaan intim dengan Kalimantan, hutan dan satwa liarnya, dengan bekerja sama dengan masyarakat Dayak setempat untuk menciptakan liburan menakjubkan sekali seumur hidup.
Tujuan Wow Borneo adalah untuk memberikan tamu kami sebuah perjumpaan intim dengan Kalimantan, hutan dan satwa liarnya, dengan bekerja sama dengan masyarakat Dayak setempat untuk menciptakan liburan menakjubkan sekali seumur hidup.
TripTrus adalah marketplace online yang fokus untuk mempromosikan paket wisata domestik di seluruh Nusantara. Sebagai social enterprise, TripTrus juga sangat peduli dengan pengembangan pariwisata yang bertanggungjawab dan berkelanjutan
Platform yang membantu desa wisata untuk menjual produk atau paket wisata dengan mempromosikan konsep Creative Tourism (menggabungkan antara volunteer dan kegiatan wisata). Social Traveling indonesia mengangkat konsep Creative Tourism yang menggabungkan aktivitas kerelawanan dengan aktivitas traveling.
Samboja Lodge adalah salah satu usaha baru dari The Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF). Di sini, pengunjung dapat bekerja sama dengan kami dalam berbagai proyek yang saat ini aktif di Samboja Lestari untuk membantu menyelamatkan hutan hujan tropis dan orangutan. Sebagian keuntungan yang diperoleh akan diberikan untuk mendukung BOSF.
Keinginan kami sebagai penyelam dan pecinta alam adalah menciptakan resort dengan wisata ramah lingkungan dan mengelola sumber daya alam sebaik-baiknya untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar, dengan tetap menjaga kualitas lingkungan alam di sekitar Pulau Gam. Tata letak resort diatur agar tidak mengganggu habitat asli sehingga mendukung konservasi flora dan fauna
Papua Diving Resorts berfokus untuk mendukung komunitas lokal, menjadi konservasi pemenang penghargaan, dan memberikan pelayanan yang luar biasa. Misi kami adalah untuk meningkatkan pendapatan masyarakat setempat dengan menjadikan mereka penyelam. Proyek kami adalah RARCC Conservation Centre, Kayak 4 Conservation, dan Book Project – Through the lens.
Agen tur yang menyediakan perjalanan mengelilingi keindahan Kalimantan dan melestarikan Orangutan serta ekosistemnya. Tur kami didasarkan pada prinsip perjalanan yang bertanggung jawab; melindungi lingkungan, menghormati budaya lokal, memberi manfaat bagi masyarakat lokal, membantu dan melindungi orangutan, satwa liar, dan budaya Lokal.
Melindungi lingkungan pesisir dan laut, serta melestarikan keanekaragaman hayati dan memitigasi dampak ancaman laut.
Mahi-Mahi adalah perusahaan nirlaba yang mendukung inisiatif masyarakat dan lingkungan berkelanjutan di lanskap Simeulue dan Banyak. Dengan menginap bersama kami, para tamu berkontribusi terhadap Indonesia yang berkelanjutan. Para tamu juga diundang untuk berbicara dengan staf konservasionis kami, menjadi sukarelawan dalam program Komunitas Mahi-Mahi, membawa dan menyumbangkan perlengkapan sekolah, dan sekadar menyumbang untuk upaya kami.
Usaha eco-tourism berbasis masyarakat